Selamat Hari Ulang Tahun ke-72 KOPERASI - DESA SUKAJAYA
Berdasarkan pedoman pelaksanaan peringatan Hari Koperasi di 2019 adalah bertema "Reformasi Total Koperasi di Era Revolusi Industri 4.0" seperti dirilis situs resmi Hari Koperasi Nasional Indonesia buat panduan serta dasar rujukan bagi seluruh panitia acara puncak penyelenggaraan HARKOPNAS Tahun 2019. Penetapan ucapan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) yang jatuh diperingati setiap tanggal 12 Juli oleh pemerintah Republik Indonesia menurut sejarah singkat berdasarkan Kongres Koperasi pertama kalinya di Tasikmalaya yang diselenggarakan oleh Gerakan koperasi di Indonesia. Dari sejarah Perkambangan Koperasi di Indonesia, Penetapan Hari Koperasi Nasional dilatarbelakangi dari keputusan kongres tanggal 12 Juli 1947 dengan menetapkan: Mendirikan sentral Organisasi Koperasi Rakyat Indonesia (SOKRI) Menetapkan gotong royong sebagai asas koperasi Menetapkan pada tanggal 12 Juli sebagai hari Koperasi. Peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) memiliki sejarah yang panjang. Peringatan Hari Koperasi Nasional yang diselenggarakan setiap tanggal 12 Juli tidak semata-mata dimaksudkan untuk mengenang hari keputusan kongres tanggal 12 Juli dan Dr. Drs. H. Mohammad Hatta selaku Bapak Perintis Koperasi Nasional, namun lebih merupakan sebuah momentum bukan hanya sebagai alat perjuangan membebaskan rakyat dari penderitaan, namun menjadi alat bantu pembangunan dan perkembangan perekonomian Indonesia saat ini yang semakin pesat. Dengan didasari pada asas kekeluargaan, koperasi telah memperbaiki taraf hidup bangsa Indonesia begitu juga tahun 2019 mengangkat tema lewat kata-kata penuh makna.